• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

Portal Berita Karo

media komunikasi Taneh Karo, sejarah budaya Karo.

  • Home
You are here: Home / Seni dan Budaya / Cerita Rakyat / Cerita Si Beru Rengga Kuning

Cerita Si Beru Rengga Kuning

20 June 2011 by karo Leave a Comment

Cerita Si Beru Rengga Kuning juga tidak kalah menariknya. Diceritakan bahwa dulu ada sebua keRajaan dimana Rajanya dianugerahi dua orang anak, seorang laki-laki dan seorang perempuan. Anak laki-laki kerjanya hanya berjudi. Dimana terdengar ada judi, anak Raja tersebut telah berada disitu. Walaupun sang Raja telah berulang kali melarangnya, dia tetap bermain judi.

Pada suatu ketika, berangkatlah anak Raja dengan menaiki kuda ke sebuah keRajaan lain. Kebetulan di keRajaan tersebut sedang hebat-hebatnya perjudian. Anak Raja itupun ikut main. Tetapi sayang, dia kalah dan telah banyak mempunyai hutang sehingga semua pakaiannya dibuka orang kemudian dia dipasung pada suatu pokok kayu dan diberi makan ala kadarnya.

Raja bersama permaisuri dan putrinya merasa sedih, karena anaknya tidak pulang-pulang. Semua pesuruh dan pengawal keRajaan disuruh mencarinya, namun tetap tidak berhasil. Tidak diketahui apakah anak Raja tersebut meninggal dunia atau mengalami kecelakaan.

Sementara itu, putri Raja yang bernama Beru Rengga Kuning secara diam-diam mendatangi seorang guru silat. Dia belajar main silat. Setiap hari dia berlatih silat dengan gurunya tersebut di dalam hutan. Akhirnya guru silatnya tersebut mengatakan bahwa ilmu silat Beru Rengga Kuning telah memiliki ketangkasan yang luar biasa.

Pada suatu hari Beru Rengga Kuning mohon izin kepada orangtuanya pergi mencari saudaranya. Orangtuanya melarang karena takut ia akan terkena bahaya, namun Beru Rengga Kuning bersikeras untuk tetap pergi. Semua peralatan dipersiapkannya, dia menyamar dengan menggunakan pakaian laki-laki dan berangkat dengan membawa seekor kuda.

Berpuluh-puluh kilometer jalan yang dilaluinya, hutan, jurang, lembah, dan gunung tidak menjadi halangan baginya. Tibalah dia pada suatu tempat dimana terdapat banyak orang yang sedang berjudi, kepada orang yang ada disitu ditanyakannnya tentang abangnya itu. Mereka yang sedang berjudi mengatakan bahwa abangnya telah dipasung karena tidak dapat membayar utang. Beru Rengga Kuning minta agar mereka menunjukkan tempat abangnya dipasung, tetapi para penjudi tidak mau mengatakannya sebelum mendapat izin dari Raja mereka. Beru Rengga Kuning memaksa, sehingga terjadi pertempuran yang sengit, pada akhirnya mereka semua dapat dikalahkan oleh Beru Rengga Kuning . Beberapa diantaranya lari meninggalkan tempat itu dan memberitahu Raja mereka, sang Raja meminta untuk dipertemukan dengan Beru Rengga Kuning .

Sebelum melepaskan abang Beru Rengga Kuning , Raja membuat suatu kesepakatan, bila Beru Rengga Kuning mau menikah dengan putra Raja maka abangnya pun akan dilepaskan. Tetapi setelah abangnya dilepaskan Beru Rengga Kuning tidak mau menikah dengan putra Raja tersebuh, dia minta kepada Raja agar abangnya saja yang dijodohkan dengan putri sang Raja, Raja tersebut setuju dengan usul Beru Rengga Kuning. Dan akhirnya abangnya menikah dengan putri sang Raja.

Filed Under: Cerita Rakyat Tagged With: Beru Rengga Kuning

Reader Interactions

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Primary Sidebar

Darami Artikel

Simbaruna

  • Update Kamus Karo Online
  • Aplikasi Android Kamus Karo bas Play Store
  • Salah Penggunaan Istilah Untuk Orang Karo
  • Persiapen Perjabun Kalak Karo
  • Aplikasi Lirik Lagu Karo Bas Android

Komentar

  • Leo Perangin angin on Kebun Tarigan dan Gendang Lima Puluh Kurang Dua
  • karo on Website Kamus Karo Online
  • Myna on Gelar Uru-urun Merga ras Beru Kalak Karo
  • Myna on Gelar Uru-urun Merga ras Beru Kalak Karo
  • Apinta perangin angin on Budaya Karo dalam Ekspresi Seni Lukis Modern Rasinta Tarigan

Categories

RSS Lagu Karo

  • Sayang
  • Nokoh
  • Tedeh Ateku Kena
  • Urusenndu Ras Dibata
  • Gadis Manis

RSS Dev.Karo

  • Radio Karo Online v2.9
  • Kamus Karo v.1.2
  • Update Radio Karo Online 2.4
  • Bene bas Google nari
  • Aplikasi Lirik Lagu Karo Bas Android
  • Relaunching Situs Sastra Karo
  • Traffic Mulihi Stabil
  • Upgrade Server Radio Karo

Copyright © 2023 · Genesis Sample on Genesis Framework · WordPress · Log in

  • Home